Sabtu, 30 Juni 2012

Menonaktifkan add on background changer facebook


Berdasarkan pertanyaan dari teman-yang telah mengaktifkan add-on  facebook yang berfungsi sebagai aplikasi untuk mengubah gambar latar facebook agak kesulitan untuk menonaktifkan add on  pengubah background facebook tersebut. Sebenarnya untuk membuat tampilan facebook kembali ke kondisi default (normal), cukup uninstall addon tersebut.
Dalam contoh ini digunakan browser Mozilla Frefox. Di Menu Bar pilih Tools - Add-ons


Selanjutnya akan muncul window seperti di bawah ini. Pilih Pagerage Community Toolbar 3.3.51, selanjutnya klik tombol Uninstall . Tunggu hingga proses uninstal selesai.

Restart browser firefox. Jika proses uninstal berhasil maka saat membuka facebook tampilannya akan kembali ke kondisi awal dengan latar belakang putih biru.

Cara mengganti background facebook dengan foto sendiri


Cara mengganti background facebook dengan foto sendiri bisa dilakukan dengan menggunakan bantuan situs pagerage. Tampilan facebook akan sesuai dengan selera kita karena bisa saja gambar yang diinginkan terpajang di halaman facebook atau layout facebook, atau foto kesayangan tampil menghias layout fb.

Langkah yang harus dilakukan untuk mengganti background fb dengan foto sendiri adalah :

1. Siapkan foto atau gambar yang akan dijadikan background fb

2. Buka situs berikut Create Your Own Facebook Layout

3. Akan terbuka halaman seperti di bawah ini. Klik warna yang akan dijadika warna background, klik Next Step

 4. Klik tombol load untuk upload file gambar atau foto anda
Atur transparecy , Tile X, Tile Y
Klik Next Step
5. Pilih warna teks, klik Next Step
6. Atur transparency , Layout preferences
Klik Save & Publish

7. Setelah tersave /publish akan tampil halaman yang berisi form info layout anda, isi sesuai form.

8.Catat alamat Landing page url.


9.Instal plugin yantoo client ,
10. Setelah yantooclient terinstal pilih halaman layout yang anda buat. gunakan Landing page url . Klik tombol select untuk mengaktifkan layout anda di profil facebook.

Cara mengganti background facebook (mengubah tampilan layout fb)

Salah satu cara mengganti background fb adalah dengan menggunakan layout facebook yang disediakan oleh situs pagerage. Ada banyak layout yang bisa dipilih dan diterapkan pada halaman facebook kita agar tampilan lebih menarik. Namun ada kelemahannya yaitu waktu loading lebih lama jika dibanding dengan waktu yang dibtuhkan untuk membuka halaman layout bawaan facebook. Dengan melakukan customize halaman facebook maka terlihat lebih unik dan bisa membuat kita berlama-lama mengakses facebook atau sekedar chatting di facebook.

Jika tertarik mencoba bisa ikuti prosedur berikut :

1. Buka situs page rage atau klik disini free facebook layout

2. Langkah selanjutnya adalah menginstal plugin, klik Menu Install Plug-In



3. Akan terbuka halaman berikut , jika kotak dialog Opening YantooClientsetup.exetidak muncul, klik tombol Start Install Now
4. Plugin secara otomatis akan terdownload ke komputer. Lakukan penginstalan plugin,double klik YantooClientSetup.exe. (file tersebut bisa ditemukan di direktori windows explorer atau di kotak downloads mozilla firefox).
5. Ikuti perintah dan tahapan instalasi Yantooclient  hingga selesai  klik Finish.

 6.Setelah selesai restart firefox.buka kembali situs page rage
Pilih salah satu layout yang ada , klik tombol Select
7. Akan muncul pesan sukses seperti dibawah ini
8. Login ke dalam akun facebook anda, jika sukses maka tampilan background facebook akan berubah
Untuk mengubah layout dengan layout fb yang lain , klik link Select profil layout yang berada di bawah foto profil)

Selain menggunakan template yang telah tersedia di di situs page rage, anda juga bisa membuat layout sendiri dengan menampilkan foto menjadi halaman latar pada facebook bisa dilihat panduanya disini Cara mengganti background facebook dengan foto sendiri

Cara mengganti background facebook ( mengubah layout fb )


Cara mengganti background facebook Background facebook yang tampak sederhana dengan warna biru putih (seragam smp), bisa diubah dengan menggunakan sebuah plugin. Plugin ini bisa dipasang di browser internet explorer dan firefox. Untuk mengubah background facebook dengan gambar dan motif yang menarik tidak terlalu sulit, cukup download plugin kemudian install di komputer , selanjutnya login ke facebook maka otomatis background fb akan berubah sesui layout yang dipilih.

Contoh fb saya yang sudah diganti backgroundnya bisa dilihat di bawah ini


Jika ingin mencoba mengubah background fb, bisa lakukan prosedur berikut:



1. Buka situs berikut untuk download plugin background facebook
Download plugin chameleontom


2.Setelah selesai didownload, double click pada file  tersebut untuk memulai menginstal di browser (dalam contoh ini menggunakan browser firefox)

Pilih full instalation , klik "Accept and install" 

3. Jika muncul kotak dialog berikut, klik OK 

4. Setelah muncul halaman berikut
Kosongkan saja data  di bawah ini, jika tdk ingin mengisinya
Centang "Skip this step"
Klik tombol Next

5. Tunggu hingga proses install selesai
Pada kotak dialog berikut centang "Launch Chamelon Tom"
Klik tombol Done

6. Akan muncul halaman berikut, pilih salah satu layout yang anda suka
Klik install (terletak di bagian bawah thumbnail/gambar layout)

7. Akan muncul kotak login ke facebook
Login ke akun facebook anda 


8. Klik tombol Allow

9.Jika berhasil maka background dan layout akan berubah
Bisa buka profile atau wall fb untuk melihat perubahannya 
Atau memilih layout yang lain jika kurang cocok dengan layout awal

Selain layout di atas anda juga bisa melihat layout yang lebih banyak lagi disini layout facebook 
(akan terbuka halaman yang mirip pada langkah 6,  lakukan prosedur pada langkah 6 hingga 8 untuk mengganti dengan layout yang baru).

Fupei , mixi dan facebook

Fupei merupakan sebuah situs jejaring sosial karya anak bangsa Indonesia. Fupei mirip dengan facebook. Jika di Indonesia Fupei kalah bersaing dengan facebook, maka di jepang  situs jejaring sosial facebook kalah populer jika dibandingkan dengan mixi.

Mixi merupakan situs jejaring sosial (pertemanan) produk jepang, yang menurut data dari Alexa Rank lebih populer di banding facebook dengan pengguna lebih dari 25,000,000 orang, yang sebagian besar berasal dari jepang.  kira-kira kapan  fupei dapat bersaing dengan facebook ???




Info tentang fupei bisa dilhat disini situs pertemanan

Hati hati dengan situs mirip facebook

Saat sedang browsing di internet , secara tidak sengaja saya mendapatkan sebuah situs yang 80% mirip dengan facebook. situs facebook palsu tersebut yang mencoba melakukan penipuan kepada para pengguna Facebook dengan membuat halaman login yang mirip dengan halaman login Facebook. Biasanya situs palsu melakukan phishing dengan merekam usename dan password user Facebook yang diisi oleh user kemudian dan menyimpannya dalam database situs palsu tersebut. Selanjutnya setelah mereka mendapatkan password tersebut maka dengan mudah mereka mengambil alih account facebook korban, dan si korban hanya bisa pasrah melihat halaman faceboknya diobok-obok oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

Di bawah ini adalah halaman log in facebook  yang asli


Di bawah ini adalah halaman login facebook yang palsu


Anda bisa lihat tampilan tombol Signup dan Login berbeda.

Tampilan url di addres bar (facebook asli)


Tampilan url di addres bar (facebook palsu)



saya menduga situs palsu seperti ini masih ada berkeliaran di internet. Namun anda harus berhati-hati saat ingin login ke account facebook anda, yakinkan atau lihat url yang tercantum di address bar browser adalah http://www.facebook.com/

Cara membuat emoticons (emotion icon) di facebook

Postingan ini adalah kelanjutan dari cara chatting di facebook

Emoticons facebook adalah sebuah simbol atau kombinasi dari beberapa simbol yang biasanya digunakan untuk menggambarkan ekspresi wajah manusia yang mengandung emosi atau perasaan dalam bentuk pesan atau tulisan. Beberapa emoticons facebook(emotion icon facebook) , gambar icon kepala kartun bisa anda lihat dibawah ini.


kode - keterangan

:) - happy

:( - sad

:P - tongue

:D - grin

:O - gasp

;) - wink

8) - glasses

B) - sunglasses

:3 - cute/cat-like

>:( - grumpy

:/ - unsure

:’( - cry

3:) - devil

O:) - angel

:-* - kiss

^_^ - “kiki”

-_- - squint

O.o - confused

>:O - upset

<3 - heart :v - Pacman :|] - robot :putnam: - Chris Putnam (Facebook Engineer)

Jadi untuk menampilkan hati di pesan yang anda kirim cukup ketik <3 di kotak teks kemudian tekan tombol shift enter. Beberapa kode emoticon facebook bisa berfungsi dengan menekan ShIFT + Enter

Cara chatting (chat) di facebook

Buat teman menanyakan tentang cara chatting di facebook, bisa melihat postingancara chatting di fb ini sebagai jawabannya . Untuk lebih detail, bisa melihat panduan chatting di bawah ini yang telah saya lengkapi dengan gambar agar lebih mudah mengikuti panduannya. Salah satu fitur yang bisa dimanfaatkan di facebook adalah fasilitas chatting  bar facebook. Tetapi sebelum membahas lebih lanjut tentang cara chatting terlebih dahulu  saya memberikan perbandingan antara cara chatting di yahoo messenger dan cara chatting di facebook

a. chatting di yahoo masanger (panduan chatting di yahoo)
- banyak fasilitas tambahan seperti audible (gambar animasi yang lucu dan disertai suaraisa melihat) , emoticon /emotion ikon atau versi indonesia mungkin icon yang imut (gambar kepala kartun) , environment (mengubah background window/tampilan YM), video chat, dll
-Bisa memilih teman chatting yang belum terdaftar di contact/list yahoo messenger

b. chatting di facebook (panduan chatting di facebook)
- hanya bisa chatting dengan teman yang sudah terdaftar sebagai friend
- tombol emoticons facebook belum ada jadi harus mengetiknya di kotak teks
- aplikasi chat-nya tidak ada iklannya, jadi agak ringan loadingnya


Chatting di facebook dan chatting di yahoo messenger, masing-masing punya kelebihan dan kekurangan.

Dalam postingan ini kita akan membahas panduan chatting di facebook, untuk panduan chatting yahoo messenger, bisa dilihat disini cara chatting di yahoo

Selanjutnya kita mulai saja belajar cara chatting di facebook

1. Login ke account facebook 
Di bagian bawah sebelah kanan layar komputer ada panel chat bar
Klik/ double klik pada obrolan (angka 5 menandakan ada 5 teman anda yang online)


2. Klik nama teman yang akan anda ajak chat ,


3. Setelah terbuka kotak chat seperti di bawah ini.
Di bagian bawah ada kotak teks (lihat panah) anda bisa ketik pesan (untuk mengirimnya tekan enter)



Mudah-mudan panduan chating di atas bisa membantu menjawab pertanyaan teman-teman tentang cara chat, semoga bisa belajar chatting di facebook. Dan bisa dapat banyak teman dari facebook

Cara daftar /buat akun (account) di facebook Indonesia

Buat teman-teman yang masih pemula terkadang masih bingung dengan cara mendaftar facebook atau membuat account di facebook, terkadang permasahan yang umum adalah email konfirmasi facebook tidak terkirim ke email anda. Untuk mengatasi hal tersebut bisa lihat prosedur berikut. Postingan ini saya buat khusus sebagai jawaban buat teman yang menanyakan cara daftar facebook

1. Daftar ke halaman facebook,
isi form:
a. nama depan,
b. nama belakang (jika tidak punya nama belakang, masukkan saja noname atau nn)
email (sebaiknya menggunakan g mail, karena jika menggunakan yahoo terkadang email konfirmasi facebook tidak masuk ke email akibat kurang stabilnya server yahoo)
kata sandi (sebaiknya kata sandi yang anda masukkan di facebook berbeda dengan kata sandi /password email, agar saat facebook di hack oleh orang lain , masih bisa lebih mudah menyelamatkan account facebook tersebut)
c. jenis kelamin dan tanggal lahir
Klik Daftar




2. Ketik kode captha yang tampil
Klik Daftar


3. Setelah halaman berikut muncul, anda bisa klik "lewati langkah ini"


4. Isi informasi profil

Klik "Menyimpan lalu melanjutkan"

5. Anda bisa upload foto
Klik menyimpan lalu melanjutkan, atau klik lewati


6. Akan muncul pemberitahuan bahwa akun anda belum dikonfirmasi
Cek email anda, sebuah email konfirmasi telah dikirim ke email tersebut


7. Buka email konfirmasi
Di dalam email konfirmasi ini ada kode dan link konfirmasi dari facebook


8. Klik link konfirmasi (lihat panah merah) untuk konfirmasi dan mengaktifkan akun facebook anda

9. Setelah melakukan konfirmasi, maka akan langsung terbuka halaman depan profil facebook
Anda bisa mengedit informasi upload foto, mencari teman atau add teman, menambah aplikasi, dan lain lain
(jika diminta kode konfirmasi, bisa melihatnya di email dari facebook tersebut ada kode konfirmasi, masukkan kode tersebut ke kotak konfirmasi facebook)


Catatan:
Ada beberapa kasus email konfirmasi facebook tidak terkirim ke email yg digunakan mendaftar akun facebook, lakukan langkah berikut untuk meminta konfirmasi ulang

a. Pada langkah no 6, lihat pada bagian kiri atas halaman
cari tombol/link "Pengaturan email"


b. Pilih tabulasi Pengaturan
Klik "Kirim kembali email konfirmasi"
atau masukkan email baru , kemudian klik "Kirim kembali email konfirmasi"

c. Selanjutnya periksa kembali inbox email (kotak masuk email) , klik link konfirmasi (lihat langkah 7)

Catatan:
Perlu diperhatikan  bahwa password yang anda ketik/gunakan saat membuat akun (account) di facebook Indonesia, sebaiknya berbeda dengan password email.
Tujuan membedakan password email dan password akun facebook, agar lebih mudah menyelamatkan akun facebook, jika ada orang lain yangmelakukan hack akun facebook anda,
Jika akun facebook di hack orang lain maka cukup buka halaman facebook, kemudian klik tombol forgot password, selanjutnya masukkan email, maka otomatis anda akan mendapat email yang berisi link untuk reset password facebook.
<

Membasmi browser hijacker menggunakan CWShredder (Freeware)


Membasmi browser hijacker menggunakan CWShredder (Freeware).
Jika pada browser saat startup tiba-tiba secara default muncul gambar porno atau gambar seksi, bermunculan iklan untuk tawaran-tawaran tertentu, sedangkan halaman default startup browser telah di setting ke blank /situs search engine tertentu. Maka gejala browser anda anda terserang oleh hijacker (browser hijacker). Anda bisa membersihkan browser hijacker tersebut dengan software gratis.

Buat teman-teman yang masih bingung tentang browser hijacker (pembajak browser) adalah suatu bentuk malware atau spyware yang menggantikan halaman home browser atau halaman error menjadi halaman yang diinginkan oleh pembuat script browser hijacker . Biasanya browser hijacker digunakan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk meningkatkan hits /kunjungan ke website tertentu. Info lengkapnya bisa dilihat disini browser hijacker


Salahsatu hijacker yang banyak beredar saat ini adalah Cool Web Search (CWS). Pembajak canggih ini menyusupkan elemen-elemen trojan, dan sekaligus mampu melewati celah keamanan komputer untuk menyerang Windows, mengubah entri-entri registry, dan menempatkan file-file EXE serta DLL pada hard disk Anda. Selain itu, ia memblokir fungsi-fungsi bagi pengguna, menuliskan bookmark dan halaman startnya ke dalam browser setiap PC di-start. Halaman Google, Bing, Yahoo dan search-engine lainnya ia belokkan ke web Cool Web Search. CWS sulit ditangkal bahkan selangkah lebih maju dari antispyware, karena terus dikembangkan oleh pembuatnya, sekarang ini sudah ada ribuan varian. Motivasi utama para pembajak web tersebut adalah untuk kepentingan bisnis online dengan menghasilkan uang. Hijacker menyebabkan web tertentu dikunjungi sebanyak mungkin pengguna yang tersesat. Web tersebut mendapat untung dari peningkatan pendapatan iklan dan membayar kemudian membayar komisi pada pembajak.

Untuk download software anti hijacker di atas bisa klik disini CWShredder

Jika belum mampu mengatasinya bisa dipadukan dengan menggunakan Ad-aware Spyware

Mengaktifkan automatic scan usb flashdisk di avg antivirus (usb antivirus)


Automatic scan usb avg antivirus merupakan sebuah fitur yang bisa dimanfaatkan oleh pengguna avg antivirus. Fitur auttomatic removebable device scan dapat berfungsi secara otomatis melakukan scan pada usb flashdisk (saat dicolok di port usb komputer).

Dengan mengaktifkan automatic scan usb device maka  komputer bisa lebih aman, karena jika usb flashdisk mengandung virus, maka sebelum virus menginfeksi file di komputer maka terlebih dahulu dideteksi dan dihapus/dinonaktifkan oleh avg antivirus. Hal ini hanya berlaku jika avg mengenali virus yang terdapat di flashdisk, agar tetap aman dan terhindar virus sebaiknya diimbagi dengan melakukan update database antivirus agar avg yang terinstal di komputer bisa mengenali virus-virus terbaru.

Agar flashdisk di scan secara otomatis saat dipasang di komputer, bisa lakukan prosedur berikut:



1. Buka aplikasi AVG Antivirus
Pilih Tools  , Advanced Settings ..

2. Pada bagian Scan Pilih Removeable device scan
 Centang Enable Removeable device scan
Pada slidebar akan menunjukkan "Automatic scan"
Klik OK

3. Jika konfigurasi automatic scan usb berhasil maka saat mencolok usb flashdisk ke komputer maka secara otomatis avg akan melakukan scan pada flashdisk (biasanya ada pesan removeable device scan was started pada taskbar sebelah kanan)

Selain mengaktifkan scan otomatis pada flash disk,  juga bisa dilakukan update avg secara manual dan berkala agar bisa lebih aman dari seragan virus.
</